Fakta Tentang Sidik Jari Manusia Setiap manusia memiliki ciri sidik jari yang unik dan berbeda antara satu orang dengan lainnya. Keunikan sidik jari baru ditemukan pada abad 19. Sebelum penemuan itu, sidik jari hanya dianggap sebagai lengkungan biasa yang tidak memiliki arti. Alquran surat Al Qiyaamah ayat 3-4 menjelaskan tentang kekuasaan Allah untuk menyatukan kembali tulang belulang orang yang telah meninggal, bahkan Allah juga mampu menyusun kembali ujung-ujung jarinya dengan sempurna. QS Al Qiyamah ayat 3-4: “Apakah manusia mengira, bahwa Kami tidak akan mengumpulkan (kembali) tulang belulangnya?” “Bukan demikian, sebenarnya Kami kuasa menyusun (kembali) jari jemarinya dengan sempurna.” Penekanan pada sidik jari memiliki makna sangat khusus. Ini dikarenakan sidik jari setiap orang adalah khas bagi dirinya sendiri. Setiap orang yang hidup atau pernah hidup di dunia ini memiliki serangkaian sidik jari yang unik dan berbeda dari orang lain. Itulah mengapa sidik jari dipakai sebagai kartu identitas yang sangat penting bagi pemiliknya dan digunakan untuk tujuan ini di seluruh penjuru dunia. Akan tetapi, yang penting adalah bahwa keunikan sidik jari ini baru ditemukan di akhir abad ke-19. Sebelumnya, orang menghargai sidik jari sebagai lengkungan-lengkungan biasa tanpa makna khusus. Namun dalam Al Qur'an, Allah merujuk kepada sidik jari, yang sedikitpun tak menarik perhatian orang waktu itu, dan mengarahkan perhatian kita pada arti penting sidik jari, yang baru mampu dipahami di zaman sekarang.
Taman Pendidikan Al-Quran Plus Miftahul Jannah berdiri sejak tahun 1996, resmi bergabung dengan unit LPPA Tarbiyah Kota Bekasi tahun 2006, Terdaftar di Depag tahun 2009, Alhamdulillah sudah banyak santri kami yang sukses bisa membaca Quran, santri kami didik pula dengan pelajaran yang insya Allah bermanfaat untuk kehidupan dunia juga akhirat, pelajaran lain diantaranya : Seni Beladiri silat Praktis, Quranic Healing/ Ruqyah Syar'iyyah, intrepreunership,dll No Telp/sms/whatsaap : 0817 6866 747
Jumat, 31 Oktober 2014
Mukjizat quran fakta tentang sidik jari
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar